11 Jun 2014

[Sinopsis] We Got Married 2Young Couple Episode 4 Part 1



Selesai memancing tanpa dapat satupun ikan, Wooyoung dan Se Young bermain kereta luncur. Semacam kursi dari besi, di bagian bawahnya berbentuk seperti sepatu ski, jadi bisa meluncur di atas es. Se young yang pertama naik dan Wooyoung menariknya sambil berlari. seneng ya—
Kali ini gantian, Se Young berlari dan menarik keretanya. Karena tarlalu lamban berlari, alhasil keretanya melaju lebih cepat daripada Se Young. Jadilah Se Young mengerja-ngejar kereta yang tadi ditariknya sambil tertawa.

Sementara Wooyoung jadi panik, “permisi, bagaimana bisa kau meninggalkanku?”

[Blackroom]
“Aku yakin tempat itu adalah tempat ski, tak ada hubungannya sedikitpun dengan ikan,” kata Wooyoung kesal sendiri. –hahaha—

Mereka mencoba metode bermain yang lain. Kali ini kereta luncurnya didorong sendiri dengan bantuan dua buah tongkat. Se Young dapat melaju dengan mudah sementara Wooyoung tak bisa maju sekeras apapun dia menekan tongkat ke lapisan es. –ini yang beast yang mana, yang bisa maju yang mana—
Alhasil Se Young mendorong kereta Wooyoung dan Wooyoung bisa meluncur dengan gembira dan meninggalkan Se Young.

“Hei apa kau sedang meinggalkanku?” teriak Se Young. Tapi Wooyoung tak mendengarnya dan malah asyik mengajak anak kecil di sekitarnya untuk balapan meluncur.

 
Pada akhirnya Wooyoung, Se Young dan tiga orang anak laki-laki berbaris untuk balapan. Priiitt!! Mereka mulai meluncur dengan cepat sementara Se Young tertingal di belakang. Dan Wooyounglah yang menang. –iyalah lawannya anak kecil sama cewek—
“Aku menang,” kata Wooyoung dengan gembira.

“Dan kau mengabaikanku dan bersenang-senang sendiri,” sindir Se Young.
 

“Maafkan aku kalau begitu,” kata Wooyoung polos tanpa merasa bersalah sedikit pun. –hahaha—
Akhirnya mereka pergi meninggalkan hamparan lapisan es dan makan di restaurant terdekat. Ikan goreng telah dipesan; Wooyoung dan Se Young pun makan dengan lahap.
“Kau nyaman aku hanya memanggil namamu?” tanya Wooyoung.
 

“Aku nyaman. Apa kau tanyaman?”
 

“Aku suka,” kata Wooyoug.
 

“Kukira kau nyaman denga memanggilku Noona.” -Noona itu panggilan dari laki-laki buat wanita yang lebih tua-
 

“Se Young bukanlah Noona-ku.”
 

“Jadi aku siapa?”
 

“Kau adalah istriku,” kata Wooyoung. Se Young pun senyum-senyum sendiri.
Se Young teringat saat dia dan Wooyoung melakukan pemotretan untuk pasangan baru WGM, dan saat berfoto Wooyong memegang tangannya.
 

“Saat melakukan foto bersama dengan pasangan yang lain, kau memegang tanganku. Kenapa kau melakukannya?” tanya Se Young.
 

“Aku suka memegang tangan orang,” kata Wooyoung datar. Se Young pun hanya menyembunyikan senyumnya.
[Blackroom]
Wawancara minggu lalu Se Young berkata tak suka jika ada seseorang yang memegang tangannya, “saat pegangan, tangan menjadi basah, aku ta suka. Aku pernah menjauhi seseorang selama seminggu gara-gara dia memegang tanganku.” –waduh bisa jauh seminggu dong sama Wooyoung—

Se Young berpikir hal lain, “apa saat cuaca dingin kau suka?”
 

“Aku tak suka cuaca dingin, aku harus mengenakan berbagai jenis pakaian yang tebal,“ kata Wooyoung, “jika panas kita tinggal membuka baju, sederhana.”
[Blackroom]
“Aku tak suka panas. Saat dingin kita bisa memakai pakaian tebal agar hangat, tapi saat panas kau tak bisa membuka bajumu sembarangan,” kata Se Young.
 

Sementara Wooyoung yang lagi-lagi polos dan tak tahu apa-apa, “aku senang kita berdua mempunyai banyak kesamaan.”
Setelah makan, Wooyoung mengajak Se Young pergi ke sebuah toko aksesoris dimana mereka bisa membuatnya sendiri. –wow buat cincin sama gelang sendiri—
“Apa kau pernah membuat cincin, kalung, ataupun gelang pasangan?” tanya Wooyoung.
 

“Tidak. Apa kau pernah?”
 

“Ya dulu aku pernah,” kata Wooyoung polos, sadar salah bicara dia langsung menyangkal, “tapi bentuk cincinnya berbeda, tak sama.”
 

“Ah, berbeda. Apa kau membuatnya disini?” tanya Se Young dengan siins.
 

“Tentu idak,” jawab Wooyoung panik sendiri. –ni orang curhat mulu masa lalunnya sih—
Seyoung dan Wooyoung melihat-lihat cincin; Seyoung melihat cincin berbentuk potongan puzzle, “ah yang ini lucu.”
Tapi pada akhirnya mereka malah membuat gelang couple. –gimana sih—
Alat dan bahan telah disiapkan, yang perlu mereka lakukan hanya mengukir kata-kata di atas besinya.


“Baiklah, aku duluan. Kau tak boleh melihat,” kata Wooyoung.


Lanjut di Episode 4 Part 2
Source: kshownow, kshowsmaniac

Tidak ada komentar:

Posting Komentar